5 May 2012

Cuaca Panas

Bagi kita orang Indonesia yang tinggal di iklim tropis (garis khatulistiwa) sudah terbiasa dengan suhu hangat sekitar 27 hingga 33 derajat Celcius. Sehingga pada saat kita merasakan suhu yang lebih dingin atau lebih panas dari biasanya, sangat terasa sekali perbedaannya.

Saat minggu pertama tinggal di kota Doha, kebetulan suhu udara sedang mendung terus, sehingga suhu hampir sama dengan kota Jakarta. Tapi setelah itu mulai terasa teriknya matahari
saat mendung sudah hilang. Muka ini terasa panas seperti berada didalam open raksasa. Masya Alloh.

Bahkan seminggu terakhir ini saya memperhatikan perkembangan suhu di internet, mengalami peningkatan yang tadinya berkisar 39 derajat Celcius, sedikit-sedikit mulai merambat naik 1 derajat hingga hari ini tercatat hingga 45 derajat Celcius.Suhu paling panas selama saya berada di Doha-Qatar. Sedangkan disaat bersamaan saya mengecek suhu di Jakarta saat ini (saat tulisan ini dibuat /5 Mei 2012 jam 15.50) menunjukan 31 derajat. Berbeda 14 derajat Celcius.
Subhanalloh !!

Dari beberapa artikel yang saya dapat di internet, puncak musim panas di Qatar dan sebagian negara-negara Teluk adalah antara bulan Juli-Agustus. Saat itu suhu bisa mencapai hingga 55 derajat Celcius.Masya Alloh.

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan saat menghadapi  musim panas , yaitu :
1. Perbanyak minum air putih.Hal ini sangat penting sekali untuk menghindari dehidrasi.
2. Gunakanlah cream pelembab kulit atau cream pelindung UV. Pilihlah yang banyak mengandung SPF (Sun Protection Factor).Semakin banyak kandungan SPF nya semakin baik. Atau gunakan Sunblock atau Sunscreen.
3. Gunakan pakaian yang berbahan katun, agar mudah menyerap keringat
4. Gunakan pakaian yang berlengan panjang.
5. Hindari pakaian yang berwarna hitam, karena menyerap panas
6. Tetaplah di dalam rumah / ruangan, kecuali kalau memang ada keperluan penting spt : sholat berjama'ah, pergi ke Rumah Sakit, makan di warung atau hal penting lainnya.
7. Saat meninggalkan mobil, nyalakan AC mobil di parkir. Dan gunakan kunci duplikat untuk mengunci. Agar suhu didalam mobil kita tidak panas disaat hendak menggunakannya. (saran ini digunakan jika akan meninggalkan mobil sebentar )

Semoga bermanfaat !

Ahmad Ibnu Thabrani
Doha - 16.14 م

No comments:

Post a Comment